Langsung ke konten utama

Gara-gara Cap Busi

Alhamdulillah akhirnya sehat juga motor saya satu-satunya ini yang merupakan langsiran bulan November tahun 2000,setelah sebelumnya selalu mogok ketika digunakan saat hujan.

Keluhan awal yaitu mesin selalu mati tiba-tiba saat menerobos hujan, gerimis sekalipun pasti mogok benar-benar memalukan :( . Saat mogok sama sekali ga bakal bisa hidup meski kaki udah loyo karena ngengkol (stater listrik udah ga mempan) cek busi kering, cek pengapian juga bagus (hilang sudah keraguan pada kiol / CDI) tapi setelah ganti busi cadangan bisa hidup tapi harus digeber dulu diatas 7000 rpm kalo nggak dijamin bakal mogok lagi, bahkan sempat saya beli beberapa busi cadangan buat jaga-jaga. Anehnya kalo dicuci steam, ga ada masalah saat dihidupkan lagi (kecurigaan pada cap / tutup busi hilang sudah).

Dan karena penasaran dan capek bongkar pasang busi saat mogok dikala hujan, Awal bulan ini mampir ke AHASS beli cap busi (cap, supresor #30700-KPH-881) harganya cuma Rp. 14.000,00. Setelah saya pasang esoknya, dicoba buat nerobos hujan lebat di Surabaya, plus banjir beberapa waktu lalu. Alhamdulillah akhirnya ga mogok sama sekali, berakhir sudah penderitaan saya saat hujan turun tiba-tiba.

Setelah saya amati, memang cap busi yang lama karetnya sudah keras dan gripis (lubang kecil-kecil) pada ujungnya (yang menjepit keramik busi) kemungkinan saat hujan ada air atau uap air yang masuk sehingga menggangu pangapian, tapi tetap jadi misteri kenapa setelah di cuci steam motor saya tetap bisa hidup.

Gambar Cap, Supresor busi Tiger - Megapro dan kemungkinan bisa dipake juga di GL series lainnya.

Postingan populer dari blog ini

Warung "Mbak SUM"

Warung Mbak Sum Kali ini mengisahkan tentang Warung Mbak SUM, sebenarnya tidak ada nama resmi dari warung ini hanya saja sang pemilik sering dipanggil "Mbak Sum". Sebuah warung sederhana yang terletak di pinggir Jalan Veteran Surabaya persisnya di depan Kantor Divisi Telex PT Telkom Indonesia. Sepertinya warung ini sudah lama berdiri disini, karena para pensiunan Divisi Telex sering ditemui bernostalgia di warung Mbak SUM. Terong Goreng Ikan Ayam Goreng Gorengan Menu yang tersedia cukup beragam, seperti sayur Asem, sayur Bening, sayur Lodeh, Sop Ayam juga tersedia berbagai macam lauk pauk dari terong, tahu dan tempe goreng, ayam dan ikan laut goreng juga tersedia sebagai lauk pauk. Yang istimewa disini adalah sambalnya, ada sambal matang yang seluruh bahan pembuat sambalnya ditambah Terasi digoreng terlebih dahulu sebelum dilembutkan. Ada juga sambal mentah, yang ini bahan pembuat sambal tidak ditambahkan Terasi dan tidak digoreng seb...

Nintendo Meluncurkan Konsol Game Famicom Mini di Jepang

Nintendo perusahaan raksasa dalam bidang permainan elektronik asal negara Jepang baru saja mengumumkan konsol game Famicom Mini yang merupakan versi imut dari konsol game Famicom yang pernah diluncurkan oleh perusahaan tersebut pada tahun 1983 dimana saat itu konsol ini hanya khusus negara Jepang. Peluncurkan akan dilakukan pada tanggal

Samsung SGH E590

Yup kali ini ingin nulis tentang hp imut yang sudah nemenin saya kemana saja selalu hidup 24 jam x 7 hari (kecuali pas batre habis hehe). Bukan review apalagi ulasan cuma curahan hati :) Beli di stan Samsung di WTC Surabaya bulan Juli 2007, niat awal pas mau beli sebenernya pengen beli merk SE tapi apa daya harga yang sudah diluar kemampuan, ini juga karena ketiban rezeki karena ikut kerjaan rehoming pas di Jember plus tabungan beberapa bulan. Spesifikasi resminya yang saya ambil dari id.samsungmobile.com/mobile-phones/samsung-e590 : Platform GSM&EDGE Band Tri Band (900/1800/1900 MHz) GPRS General Packet Radio Service; Teknologi baru untuk kecepatan transmisi yang lebih tinggi. Untuk keperluan ini, data dibagi menjadi paket individu dan dikirimkan dengan menggunakan alamat penerima. Telepon genggam akan tetap onlin...