Setelah melakukan upgrade CyanogenMod 10 versi Nightly tidak lupa saya juga memasang Gapps terbaru untuk Android 4.1.2 saya melakukan pengecekan aplikasi barangkali ada yang mengalami masalah setelah upgrade. Saya menemukan dua aplikasi Speedtest.net dan Wifi Analyzer tidak dapat dijalankan, pertama saya mengira harus dilakukan proses instalasi ulang aplikasi, namun setelah saya lakukan saat instalasi melalui Google Play saya menemui pesan gangguan "Insufficient Storage Available" padahal setelah saya lakukan cek melalui Titanium Backup ruang System ROM masih ada 76,2 MB jauh dari cukup untuk aplikasi Speedtest. net dan Wifi Analyzer.
Setelah mencari kesana kemari dari Internet saya menemukan bahwa untuk perangkat yang sudah di ROOT kita tinggal memasang aplikasi "Lucky Patcher" setelah itu buka aplikasi tekan menu pilih Troubleshooting >> Removes fixes and backups (Insufficient Storage Available).
Setelah itu saya coba lagi melakukan instalasi melalui Google Play dan tidak menemui kendala. Tapi jika anda tetap menemui pesan gangguan tersebut, anda harus memeriksa sisa ruang internal jika kurang dari 15 MB android memang tidak mengijikan instalasi apapun, jadi segera backup data yang ada di internal storage atau hapus beberapa aplikasi yang jarang digunakan.
Link Lucky Patcher
Sumber gambar : www.google.com