ASUS K45DR - www.asus.com
Spesifikasi lengkap saat penjualan adalah :
-. APU AMD A8 4500M (Quad Core, base clock 1,9 GHz ~ turbo core 2,8 GHz)
-. iGPU Radeon HD 7670G (256 MB VRAM) share dengan RAM sistem yang saat itu single channel 4 GB DDR3 1600 MHz
-. Descrete GPU Radeon HD 74740M (1 GB VRAM)
-. Layar LED 14"
-. Altec Lansing speaker
-. DDR3 4 GB 12800 -lupa merk apa-
-. 2.5" 500 GB @5.400 rpm Hitachi SATA HDD
-. DVD-RW
-. Card Reader
-. 2 port USB 3.0
-. 1 port USB 2.0
-. Realtek Gigabit Ethernet
-. Broadcom Atheros AR9485WB-EG 2.4 GHz b/g/n compatible
-. Tas selempang yang lumayan bagus meski gratis hehe
-. Mouse USB sebagai bonus toko
Spesifikasi saat ini alhamdulillah sudah lumayan karena setiap hari harus digeber edit video dll :
-. Upgrade RAM jadi 8 GB (@4GB) dual channel DDR3 1600 MHz nyomot punya Corsair - VENGEANCE
-. Pasang 500 GB @7.200 rpm HGST SATA HDD dengan melepas DVD-RW (buat boot dan load program lumayan cepet)
Kenapa pilih dual channel karena untuk iGPU bawaan APU dengar punya baca kalau pakai dual channel VRAM iGPU akan meningkat jadi 512 MB selain itu memory clock iGPU akan jadi dua kali lipat alias 800 MHz, beneran itu? halah mboh wong saya juga lupa lihat pas masih 4 GB single channel haha.
Trus untuk HDD 7.200 rpm sebagai ruang sistem dan program untuk edit video lumayan memotong waktu untuk boot dan loading program. Sebagai catatan saat pakai Window 7 Ultimate 64-bit HDD 5.400 rpm boot time sekitar 2 menit 45 detik, pas udah pakai 7.200 rpm jadi 1 menit 30 detik.
Trus untuk HDD 7.200 rpm sebagai ruang sistem dan program untuk edit video lumayan memotong waktu untuk boot dan loading program. Sebagai catatan saat pakai Window 7 Ultimate 64-bit HDD 5.400 rpm boot time sekitar 2 menit 45 detik, pas udah pakai 7.200 rpm jadi 1 menit 30 detik.
Buat temans yang sedang mencari driver Notebook ini silahkan klik link dibawah, sesuaikan dengan OS yang digunakan.